Daftar Film Indonesia Terbaik Sepanjang Masa (Bagian 1)

Daftar Film Indonesia Terbaik Sepanjang Masa

Naviri Magazine - Sepanjang sejarahnya, Indonesia telah memproduksi film dalam jumlah yang tak terhitung banyaknya. Dari waktu ke waktu, terus muncul film-film Indonesia yang mewakili generasinya, dari era 1950-an sampai era 2000-an sekarang. Selama itu pula muncul sutradara-sutradara hebat dan para pemain film yang jempolan.

Film-film Indonesia juga menyuguhkan aneka genre, dari drama, horor, aksi, komedi, dan lain-lain. Dari banyaknya film yang ada dari dulu sampai sekarang, berikut ini adalah daftar film yang bisa dianggap sebagai film-film terbaik Indonesia sepanjang masa, karena menorehkan sejarah tertentu bagi generasinya.

Lewat Djam Malam

Lewat Djam Malam (internasional: After the Curfew) adalah film Indonesia yang diproduksi tahun 1954. Film ini menceritakan ketika Indonesia baru memproklamasikan kemerdekaan dari penjajahan Belanda. Pada masa itu, tentara masih berusaha menguasai keadaan, dan menyelenggarakan jam malam di Kota Bandung.

Film ini meraih penghargaan bersama sebagai Film Terbaik FFI tahun 1955. bersama film Tarmina. A.N. Alcaff juga terpilih sebagai Aktor Terbaik dalam ajang yang sama.

Tjoet Nja' Dhien

Ini adalah salah satu film paling fenomenal dalam sejarah perfilman Indonesia. Tjoet Nja' Dhien adalah film drama biografi sejarah Indonesia tahun 1988, yang disutradarai oleh Eros Djarot.

Film ini memenangkan Piala Citra sebagai film terbaik dalam Festival Film Indonesia 1988. Film ini dibintangi Christine Hakim sebagai Tjoet Nja' Dhien, Piet Burnama sebagai Panglima Laot, Slamet Rahardjo (kakak Eros Djarot) sebagai Teuku Umar, dan didukung Rudy Wowor.

Film ini sempat diajukan Indonesia ke Academy Awards ke-62 tahun 1990 untuk penghargaan Film Berbahasa Asing Terbaik, tetapi tidak lolos dalam pencalonan nominasi. Walaupun begitu, film ini menjadi film Indonesia pertama yang ditayangkan di Festival Film Cannes (tahun 1989).

Nagabonar

Naga Bonar adalah film komedi situasi tahun 1987 dari Indonesia, yang mengambil latar peristiwa perang kemerdekaan Indonesia ketika sedang melawan kedatangan pasukan Kerajaan Belanda pasca kemerdekaan Indonesia, di daerah Sumatera Utara.

Salah satu film Indonesia yang layak disebut sebagai masterpiece sepanjang masa.

Kereta Api Terakhir

Sebuah kisah dengan latar belakang gagalnya Perjanjian Linggarjati, yang tentu didekati dengan sikap romantik, baik terhadap kepahlawanan, maupun kisah cinta di baliknya. Markas besar tentara di Yogya memutuskan untuk menarik semua kereta api yang ada ke Yogya.

Alat angkut ini penting untuk transportasi. Untuk itu ditugaskan Letnan Sudadi, Letnan Firman, dan Sersan Tobing, untuk mengawal semua kereta yang akan diberangkatkan dari stasiun Purwokerto, dengan kerja sama Kol. Gatot Subroto. Sudadi mengawal kereta yang pertama, Firman dan Tobing mengawal kereta terakhir.

November 1828

November 1828 adalah film Indonesia yang diproduksi pada 1979, dan disutradarai oleh Teguh Karya. Film ini dibintangi antara lain oleh Slamet Rahardjo, Rachmat Hidayat, dan Yenny Rachman.

Film ini menceritakan sebuah kelompok penduduk desa di Jawa yang memberontak melawan pemerintahan penjajahan Hindia Belanda. Film ini mengandung tema loyalitas dan pengkhianatan.

Si Pitung

Si Pitung adalah film Indonesia yang dirilis tahun 1970, disutradarai oleh SM Ardan serta dibintangi oleh Dicky Zulkarnaen dan Paula Rumokoy.

Ponirah Terpidana

Ponirah Terpidana adalah film Indonesia tahun 1984 dengan sutradara Slamet Rahardjo, dan dibintangi oleh Christine Hakim dan Ray Sahetapy.

Film ini memperoleh Piala Citra dalam Festival Film Indonesia 1984 untuk pemeran pembantu pria terbaik (Bambang Hermanto), penyunting terbaik (George Kamarullah), dan tata artistik terbaik (Benny Benhardi).

Perempuan Dalam Pasungan

Film drama ini dirilis pada tahun 1980, dan disutradarai oleh Ismail Soebardjo. Film ini dibintangi antara lain oleh Nungki Kusumastuti, Frans Tumbuan, dan Rini S. Bono.

Film ini memenangkan penghargaan Piala Citra sebagai film terbaik dalam FFI 1981. Film ini juga memenangkan beberapa Piala Citra lainnya untuk beberapa kategori yang lain dalam tahun yang sama.

Ari Hanggara

Arie Hanggara adalah film Indonesia garapan sutradara Frank Rorimpandey. Film ini dibintangi antara lain oleh Deddy Mizwar, Joice Erna, dan Cok Simbara.

Film ini menceritakan kisah nyata setelah warga Jakarta dihebohkan kasus meninggalnya seorang bocah 8 tahun bernama Arie Hanggara, akibat penyiksaan orang tuanya. Media massa meliput penuh gempita berita ini.

Si Doel Anak Betawi

Si Doel Anak Betawi adalah film drama keluarga Indonesia yang diproduksi pada tahun 1973, dan disutradarai oleh Sjuman Djaja. Film ini dibintangi antara lain oleh Rano Karno, Tutie Kirana, dan Benyamin S.

Cerita film ini didasarkan atas novel karangan Aman Datuk Madjoindo yang berjudul sama.

Gita Cinta Dari SMA

Gita Cinta dari SMA adalah film Indonesia yang diproduksi pada 1979, hasil karya sutradara Arizal dengan pemeran antara lain Rano Karno, Yessi Gusman, dan Ade Irawan.

Film ini bercerita tentang cinta dua pelajar SMA, yaitu Galih (Rano Karno) dan Ratna (Yessi Gusman). Keduanya bintang kelas, baik dalam pelajaran, olah raga, maupun sopan santun. Bisa dibilang keduanya pelajar teladan.

Sayang cinta mereka tidak kesampaian, karena ayah Ratna telah menjodohkan putri mereka dengan seorang insinyur. Dengan segala macam paksaan, cinta mereka diputuskan. Meski begitu, mereka diam-diam selalu bertemu karena cinta mereka.

Di Sini Cinta Pertama Kali Bersemi

Di Sini Cinta Pertama Kali Bersemi adalah film Indonesia yang dirilis tahun 1980, disutradarai oleh Wim Umboh serta dibintangi oleh Chris Salam dan Dina Mariana.

Ali Topan Anak Jalanan

Ali Topan Anak Jalanan adalah film Indonesia yang dirilis pada 1977, disutradarai oleh Teguh Esha, dan dibintangi oleh Junaedi Salat dan Yati Octavia. Berkisah tentang kehidupan gerombolan anak anak remaja kota dengan sepeda motornya.

Selamat Tinggal Masa Remaja

Ini film drama percintaan remaja yang dirilis pada tahun 1980, dibintangi oleh Rano Karno dan Kiki Maria.

Baca lanjutannya: Daftar Film Indonesia Terbaik Sepanjang Masa (Bagian 2)

Related

Film 1772169722721550745

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item