Ali Sadikin, Gubernur DKI Jakarta yang Melegalkan Perjudian

 Ali Sadikin, Gubernur DKI Jakarta yang Melegalkan Perjudian

Naviri Magazine - Mantan Gubernur DKI Jakarta (1966-1977), Ali Sadikin, termasuk orang yang “realistis” dalam memandang masalah judi. Dalam sejarah perjudian Jakarta, dialah yang melegalkan judi, dan mengambil keuntungan dari perjudian untuk membangun DKI Jakarta.

Dalam memoarnya, yang ditulis Ramadhan KH, tersirat makna perjudian liar tidak akan mampu dimusnahkan. Jika judi liar dibiarkan, maka hanya orang-orang bersenjata yang akan menikmati uang haram itu.

Karena itu, Bang Ali mengeluarkan landasan legal hukum melalui Undang-Undang Nomor 11 Tahun 1957 yang memungkinkan pemerintah daerah memungut pajak atas izin perjudian.

Dari hasil dilegalkannya perjudian, Jakarta pun dapat tampil sebagai ibu kota negara dengan lebih cantik. Bukan hanya jalan-jalan di Kota Jakarta yang sedang merangkak menjadi kota metropolitan.

Berbagai sarana pendidikan hingga gelanggang olahraga pun dapat didirikan dari uang pajak perjudian. Kantong kas daerah pun saat itu mendapat pajak judi mencapai Rp 20 miliar.

Related

History 8815625981062113492

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item