Kelaparan, Pria Tua Ini Terpaksa Mencari Makan di Tong Sampah

Kelaparan, Pria Tua Ini Terpaksa Mencari Makan di Tong Sampah

Naviri Magazine - Setiap orang membutuhkan makan dan minum untuk hidup. Namun, sayangnya tidak semua bisa menikmati makanan lezat dan layak. Ada pula orang-orang yang harus berjuang dahulu agar bisa memakan sesuap nasi.

Seperti kisah yang dibagikan oleh akun bernama Ipoh di Facebook, beberapa waktu lalu. Dalam unggahannya, terlihat seorang kakek sedang mengais-ngais makanan di bak sampah ukuran besar.

Dalam bahasa Mandarin, pengurus akun tersebut menjelaskan kalau kakek tua ini ditemukan di daerah Ipoh, Malaysia. Sang admin juga meminta kepedulian dari orang sekitar agar dapat membantu kakek ini, supaya dapat hidup layak. Pria tua dengan baju lusuh itu kemungkinan seorang tunawisma yang tinggal di sekitar sana.

Kisah ini segera viral setelah diunggah. Bahkan postingannya telah dibagikan lebih dari 11 ribu kali. Banyak warganet yang merasa iba dengan nasib bapak tua tersebut. Seorang warganet bernama Angelica Angelica Jr. dengan semangat mengajak orang-orang untuk membantu bapak itu.

Sedangkan Voon Voon Chen JoeVy menuturkan, ia pernah bertemu pria tua tersebut. Menurutnya, pria malang tersebut berasal dari Bangladesh. Dia sempat memberikan makanan dan uang, agar pria tua itu dapat membeli pakaian yang layak saat bertemu dulu.

Related

World's Fact 5183522105546475855

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item