Ternyata, Mandi di Malam Hari Punya Manfaat Tak Terduga

Ternyata, Mandi di Malam Hari Punya Manfaat Tak Terduga

Naviri Magazine - Temperatur air yang digunakan saat mandi malam hari ternyata menghasilkan efek tertentu pada tubuh Anda. Misalnya, mandi di malam hari menggunakan air hangat dan air dingin memberikan manfaat yang berbeda pada tubuh. Berikut ini manfaat menggunakan air hangat atau air dingin saat mandi malam.

Mandi menggunakan air dingin memang sangat menyegarkan, tapi tidak untuk di malam hari. Bagi sebagian orang, mandi di waktu malam bisa membuat menggigil kedinginan, bahkan ada mitos yang mengungkapkan bahwa mandi malam menggunakan air dingin akan membuat kulit rentan terkena penyakit rematik di masa tua.

Tak hanya itu, sebagian dari mereka percaya bahwa ada beberapa penyakit yang bisa timbul karena mandi malam, seperti penyakit paru-paru basah. Tapi memang sampai saat ini belum ada penelitian yang menyatakan mandi malam dengan menggunakan air dingin itu menimbulkan penyakit. Karena, sebaliknya, mandi malam menggunakan air dingin justru menyehatkan.

Khasiat mandi air dingin

Mandi menggunakan air dingin dapat meningkatkan kewaspadaan kita pada suatu hal. Bisa jadi karena kontak dingin pada kulit akan meningkatkan kadar noreniverin dalam tubuh, sehingga sistem saraf simpatis teraktivasi, dan tubuh lebih waspada. Makanya, berendam atau mandi menggunakan air dingin di malam hari tidak selalu berdampak negatif.

Mandi malam hari dengan air dingin juga bisa mengencangkan kulit tubuh kita. Mandi dengan air dingin dapat menghindarkan kulit dari kerapuhan, membantu Anda terlihat lebih bercahaya, dan membuat kulit lebih sehat.

Mandi dengan air dingin adalah salah satu cara untuk menjaga kulit agar tetap elastis, segar, dan tampak berseri. Sama halnya dengan kulit, air dingin dapat mencegah kerontokan rambut.

Khasiat mandi air hangat

Selain bisa menggunakan air dingin saat mandi di malam hari, Anda juga bisa menggunakan air hangat. Banyak orang menyukai mandi malam dengan air hangat, selain bisa langsung merasakan hangatnya air di badan kita, juga bisa membuat badan menjadi rileks. Jika Anda sudah capek kerja seharian, badan lengket dan bau, pasti air hangat sering dipilih jadi solusi untuk merilekskan badan.

Selain itu, masih ada lagi manfaat mandi malam dengan air hangat. Saat air hangat terkena kulit, efek hangatnya mampu merangsang pelebaran pembuluh darah, sehingga membuat aliran darah jadi lancar.

Selain itu, efek hangat juga mampu membuat vaskularisasi pada otot dengan baik, sehingga tubuh pun jadi lebih rileks dan segar. Semua itu berdampak pada banyaknya khasiat yang didapatkan dengan mandi dengan air hangat.

Related

Health 6318073862667979663

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item