Pilihan 8 Smartphone Android Terbaik Seharga Rp 1 Jutaan

Pilihan 8 Smartphone Android Terbaik Seharga Rp 1 Jutaan

Naviri Magazine - Ingin ganti ponsel baru karena ponsel lama sudah mulai lemot dan tidak nyaman tidak dipakai? Kalau anggaran yang tersedia lumayan banyak, ponsel yang mungkin dipilih pun lebih banyak. Tapi bagaimana kalau kebetulan anggaran untuk membeli ponsel tergolong minim?

Tak perlu khawatir, karena saat ini ada beragam ponsel keren dengan harga 1 jutaan, yang bisa diperoleh. Berikut ini 8 di antaranya.

Xiaomi Redmi 7

Redmi 7 punya banyak keunggulan di kelas entry level. Memakai sistem on chip Qualcomm Snapdragon 632 dengan pilihan RAM 2 GB/16 GB dan 3 GB/32 GB. Smartphone ini juga memiliki layar cukup luas, 6,26 inci, jenis IPS LCD.

Sektor kamera juga jadi andalan. Ada dua kamera di belakang, beresolusi 12 MP dan 2 MP, yang didukung kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI). Sementara kamera depannya 8 MP. Baterainya 4.000 mAh dengan dukungan teknologi fast charging 10 W.

Harga:

Redmi 7 RAM 2 GB/16 GB dijual Rp 1,6 juta.
Redmi 7 RAM 3 GB/32 GB dijual Rp 1,9 juta.

Realme C2

Realme C2 memiliki konfigurasi kamera belakang yang baik. Ia pakai kamera belakang 13 MP dan 2 MP, lengkap dengan teknologi AI. Untuk kamera depan, didukung kamera beresolusi 5 MP.

Bagian layarnya hadir dengan desain notch dew drop. Ukuran layarnya 6.1 inci yang tetap nyaman untuk menonton video atau main game. Dapur pacunya pakai MediaTek Helio P22 2 GHz octa-core dengan sistem operasi Android Pie 9.0, dan antarmuka ColorOS 6.0. Kapasitas baterai 4.000 mAh.

Harga:

Realme C2 RAM 2 GB/16 GB dijual Rp 1,5 juta.
Realme C2 RAM 3 GB/32 GB dijual Rp 1,7 juta.

Asus Zenfone Live L2

Asus Zenfone Live L2 didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 430 dengan sokongan RAM 2 GB dan memori internal sebesar 16 GB. Ada juga slot MicroSD yang menampung hingga 256 GB.

Dari sektor kamera, ada satu kamera belakang 13 MP dan kamera selfie 5 MP. Layarnya 5,5 inci IPS LCD dengan aspek rasio 18:9. Sistem operasi yang digunakan masih Android Oreo dengan antarmuka Asus ZenUI 5.0. Kapasitas baterai kalah jika dibandingkan Redmi 7 dan Realme C2, cuma 3.000 mAh.

Harga:

Asus Zenfone Live L2 RAM 2 GB/16 GB dijual Rp 1,2 juta.

Huawei Y7 Pro

Didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 450 octa-core dengan pilihan kapasitas RAM dan memori internal 3 GB/32 GB dan 4 GB/64 GB. Didukung juga sistem operasi Android Oreo 8.1 dan antarmuka EMUI 8.2.

Soal kemampuan kamera, smartphone ini dibekali resolusi kamera belakang 13 MP dan 2 MP depth sensor, sementara kamera depan 16 MP. Layarnya 6,26 inci IPS LCD. Kapasitas baterai yang digunakan cukup besar, 4.000 mAh.

Harga:

Huawei Y7 Pro RAM 3 GB/32 GB dijual Rp 1,88 juta.

Samsung Galaxy A10

Samsung Galaxy A10 punya layar 6,2 inci Infinity-V PLS. Smartphone ini didukung prosesor Samsung Exynos 7884 Octa, dan dilengkapi RAM 2 GB serta memori internal 32 GB.

Smartphone ini memiliki satu kamera belakang beresolusi 13 MP dan kamera depan 5 MP. Kapasitas baterai 3.400 mAh fast charging dengan port MicroUSB. Ada pula fitur lainnya, Samsung Pay dan Face Unlock.

Harga:

Samsung Galaxy A10 RAM 2 GB/32 GB dijual Rp 1,8 juta.

Samsung Galaxy M10

Layar Samsung Galaxy M10 seluas 6,2 inci HD beresolusi 720 x 1520 pixel dengan aspek rasio 19:9 dan menggunakan desain notch Infinity-V. Untuk dapur pacunya, Galaxy M10 disokong chip Exynos 7870 dengan RAM 2 GB/16 GB.

Smartphone ini punya kamera belakang ganda 13 MP dan 5 MP ultra wide angle. Kamera depan punya resolusi 5 MP. Smartphone ini berjalan di sistem Android 8.1 Oreo dan antarmuka Samsung Experience 9.5. Kapasitas baterainya 3.400 mAh.

Harga:

Samsung Galaxy M10 RAM 2 GB/16 GB dijual Rp 1,7 juta.

Nokia 2

Nokia 2 memiliki keunggulan dari desainnya, yang memadukan aluminium dan pelindung bodi Corning Gorilla Glass, serta polikarbonat untuk daya tahan tinggi. Ukuran layarnya 5 inci LCD IPS, dan didukung sistem operasi Android 8.0 Oreo.

Smartphone ini didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 212 dan dilengkapi baterai 4100 mAh dengan klaim masa pakai 2 hari hanya dengan sekali pengisian daya. Sementara dari sektor kamera didukung 8 MP di belakang dan 5 MP di depan.

Harga:

Nokia 2 RAM 1 GB/8 GB dibanderol Rp 1,150 juta.

Vivo Y91

Smartphone Vivo Y91 disokong prosesor Qualcomm Snapdragon 439 dengan basis sistem Android 8.1 Oreo dan tampilan Funtouch OS 4.5. Smartphone ini terdiri dari dua pilihan memori internal, yaitu 16 GB dan 32 GB. Sementara pilihan RAM-nya cuma 2 GB.

Sektor kamera didukung dual kamera belakang 13 MP dan 2 MP depth sensor. Kamera depan 8 MP. Vivo Y91 juga memiliki layar yang cukup luas, 6,22 inci HD+, dan kapasitas baterai 4030 mAh.

Harga:

Vivo Y91 RAM 2 GB/16 GB dibanderol Rp 1,8 juta.
Vivo Y91 RAM 2 GB/32 GB dibanderol Rp 1,9 juta.

Related

Smartphone 4237418506577566400

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item