Mengenal 3 Macam Masker yang Bisa Dipakai untuk Menangkal Virus Corona

Mengenal 3 Macam Masker yang Bisa Dipakai untuk Menangkal Virus Corona

Naviri Magazine - Para ahli medis telah menyarankan beragam cara, agar virus corona tidak mudah menular. Misalnya dengan menjaga kebersihan tubuh, meningkatkan stamina, dan juga memakai masker untuk mencegah penularan dari dan ke orang lain.

Banyaknya jenis masker juga harus dipertimbangkan saat memilih jenis yang cocok, untuk digunakan guna mencegah penyebaran virus tersebut. Setidaknya ada beberapa jenis masker yang bisa digunakan untuk mencegah penularan virus corona, berikut ini di antaranya.

Masker bedah

Jenis masker pertama yang bisa digunakan adalah masker bedah. Masker hijau sekali pakai ini awalnya ditujukan untuk para tenaga medis saat menangani pasien. Namun, karena harganya yang terjangkau dan mudah ditemukan di mana-mana, banyak orang menggunakannya untuk mencegah penyebaran penyakit, termasuk virus corona.

Masker bedah memiliki tiga lapisan utama, yakni bagian luar berwarna yang antiair, lapisan tengah yang berfungsi sebagai filter, hingga lapisan dalam putih yang berguna untuk menyerap cairan yang keluar dari mulut, dan memiliki tingkat filtrasi sebesar 95 persen.

Dilansir The Straits Times, cara menggunakan masker bedah yang benar adalah memposisikan bagian berwarna hijau di luar, dan sisi putih di bagian dalam. Tujuannya agar uap pernapasan diserap oleh sisi putih. Posisi ini berlaku buat yang tak ingin tertular penyakit atau menularkan penyakit. Meski begitu, perlu diingat bahwa masker bedah merupakan masker sekali pakai.

Karena harganya yang terjangkau, mudah didapat, dan desain yang sederhana, masker bedah bisa digunakan di mana saja, baik saat sedang bepergian dengan menggunakan transportasi umum atau berada di ruang kerja.

Masker motor

Jenis selanjutnya adalah masker motor. Sesuai namanya, masker ini ditujukan buat pengguna sepeda motor untuk mobilitas sehari-hari. Tak hanya mampu menyaring debu dan kotoran di jalan, masker ini juga berguna untuk mencegah penularan virus berbahaya.

Meski begitu, Anda tidak boleh sembarangan dalam memilih masker motor, sebab ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar bisa memaksimalkan kinerja. Pilihlah masker motor yang memiliki filter yang bisa diganti, untuk menyaring asap knalpot atau partikel berbahaya, sehingga Anda mendapatkan kualitas udara yang baik.

Filtrasi masker ini juga mencapai 95 persen. Berbeda dari masker bedah, masker motor memiliki semacam karet pengikat yang bisa disesuaikan, sehingga membuatnya lebih rapat di hidung dan wajah penggunanya.

Masker N95

Masker N95 juga salah satu jenis yang cukup populer digunakan untuk membuat penggunanya terhindar dari partikel-partikel berbahaya di udara, termasuk virus corona.

Sesuai namanya, masker N95 kerap direkomendasikan, lantaran mampu menyaring 95 persen partikel besar atau kecil yang mengandung virus di udara. Itu sebabnya masker N95 biasa digunakan oleh orang yang bekerja di sekitar zat berbahaya, atau saat menangani asap akibat kebakaran hutan. Tingkat filtrasinya mencapai 95 persen.

Related

Tips 1139767164618934433

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item