Sekolah Diliburkan karena Corona, Puluhan Pelajar Malah Nongkrong di Mall

Sekolah Diliburkan karena Corona, Puluhan Pelajar Malah Nongkrong di Mall, naviri.org, Naviri Magazine, naviri

Naviri Magazine - Puluhan pelajar di Kota Cirebon kedapatan berada di mal atau pusat perbelanjaan, saat masa belajar di rumah terkait pencegahan virus Corona.

Kepala Bagian Umum dan Kepegawaian Satpol PP Kota Cirebon, Catur Wulan Anggraeni, menjelaskan, kebijakan tersebut dikarenakan saat ini masih banyak pelajar yang berada dan nongkrong di mall, serta pusat perbelanjaan. “Mereka tidak mematuhi ketentuan untuk belajar di rumah,” kata dia.

Satpol PP mendatangi sejumlah mal dan pusat perbelanjaan di Kota Cirebon. Tujuannya untuk mencari ada tidaknya pelajar yang nongkrong.

Dari hasil pemantauan, ada puluhan pelajar kedapatan masih berada di luar rumah dan justru berkeliaran di mal. “Ada yang tidak berseragam sekolah tapi ada juga yang berseragam sekolah,” kata Catur.

Mereka terlihat berkumpul bersama teman-temannya, bahkan ada pula yang nongkrong dan makan bersama di food court. Padahal aturan belajar di rumah sejak 16 hingga 29 Maret 2020 dibuat oleh Pemkot Cirebon untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di Kota Cirebon.

Bahkan di setiap sekolah juga telah disosialisasikan agar siswa mereka tidak keluar dari rumah selama kurun waktu yang telah ditentukan tersebut.

Untuk saat ini, kata Catur, puluhan pelajar tersebut hanya dibubarkan dan diminta untuk langsung pulang. Petugas mengawal hingga keluar dari pintu mal.

Namun, kata Catur, untuk hari-hari mendatang, saat mereka melakukan pemantauan kembali dan menemukan masih ada pelajar yang berkeliaran di mal maupun pusat perbelanjaan, maka akan segera dibawa ke kantor Satpol PP.

“Orangtua mereka juga akan kita panggil,” ujarnya. Tujuannya, diharapkan orang tua mengetahui bahayanya membiarkan anak-anak berkeliaran di tempat umum, di tengah merebaknya Corona.

Related

News 8281343369398825920

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item