Hati-hati, Ini Bahaya Memacu Kendaraan Dalam Kondisi Jalan Sepi

Ingat, Ini Bahaya Memacu Kendaraan Dalam Kondisi Jalan Sepi naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Kecelakaan tragis terjadi di ruas tol Jagorawi, dan menewaskan wakil Jaksa Agung Republik Indonesia, Arminsyah, Sabtu lalu.

Saat itu, Arminsyah diduga mengemudikan mobil Nissan GT-R R35 berkelir putih, dengan kecepatan yang cukup tinggi.

Nahas, akibat tidak bisa mengendalikan laju sedan itu, Arminsyah, yang melaju dari arah Bogor ke arah Jakarta, diduga kehilangan kendali dan menyebabkan mobilnya menghantam pembatas jalan. Mobil tersebut terbakar beberapa saat setelah insiden.

Senior instructor sekaligus founder Jakarta Defensive Driving Consultant Indonesia (JDDC) mengingatkan, agar siapa pun yang mengemudikan mobil di situasi jalan tol yang sepi, agar tidak lengah.

“Harus dipahami oleh setiap pengemudi. Ketika jalan raya atau jalan tol sepi, jangan pernah merasa itu aman. Karena ketika merasa aman, naluri kita yang melihat kondisi itu bisa membuat kita terlena,” jelas Jusri.

Dengan kondisi yang rileks dan terlena tersebut, otomatis akan membuat kewaspadaan dan konsentrasi pengemudi jadi menurun.

Padahal, kata Jusri, bagaimana pun sepinya jalan raya atau jalan tol, tetap memiliki ancaman bahaya yang tinggi, baik dari diri pengemudi itu sendiri yang mungkin tidak bisa mengendalikan hawa nafsu untuk menginjak pedal gas secara dalam, atau dari pengendara lain.

“Saat kita merasa rileks dan terlena dengan situasi jalan raya yang sepi, lalu kewaspadaan kita menurun, maka saat itu bisa saja kita tanpa sengaja melakukan kesalahan atau bisa juga pengendara lain yang melakukan kesalahan dan membahayakan diri kita,” tambah Jusri.

Oleh karena itu, Jusri mengingatkan agar setiap pengemudi wajib hukumnya untuk selalu waspada saat sedang mengemudi. Patuhi segala rambu lalu lintas dan batas kecepatan yang ada, serta waspada dan selalu fokus, meskipun kondisi jalan raya atau jalan tol sedang sepi.

Related

Automotive 7917775009078427750

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item