Cek Fakta: Benarkah Jokowi Keluarkan Kartu Corona Indonesia Sehat?

Cek Fakta: Benarkah Jokowi Keluarkan Kartu Corona Indonesia Sehat? naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Beredar unggahan akun Facebook Shela mengenai foto Presiden Jokowi yang memegang kartu. Dalam foto tersebut dituliskan "Karcis Kartu Corona Indonesia Sehat".

Akun tersebut juga menanyakan: “Alhamdulillah. Cara daptarnya gimana pak?”

Verifikasi Fakta

Mengutip cekfakta.com, gambar Jokowi sedang memegang kartu diambil saat kampanye pemilu 2019. Jokowi berpidato dalam acara Konvensi Rakyat di Sentul Internasional Convention Center, Bogor, pada 24 Februari 2019.

Saat itu, Jokowi mempromosikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Tingkat Kuliah. Gambar tersebut dimanipulasi dengan penambahan narasi teks dan pengubahan posisi secara horizontal.

Adapun soal Karcis atau kartu corona Indonesia sehat tak menjadi program penanganan virus corona yang dicanangkan pemerintah. Dalam menangani corona, Jokowi meminta realokasi anggaran dalam APBN dan APBD.

Jokowi mengatakan, realokasi anggaran difokuskan pada pengendalian corona dan program jaring pengaman sosial. Sehingga bisa memperbesar bantuan sosial seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Sembako, dan Beras Sejahtera (Rastra).

Lalu, program untuk pandemi corona ini terdapat 6 paket bantuan. Di antaranya  Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Sembako, Kartu Pra Kerja, diskon dan gratis tarif listrik, antisipasi kebutuhan pokok serta keringanan pembayaran kredit.

Berdasarkan penjelasan di atas, maka informasi dalam unggahan itu tidak benar. Dapat disimpulkan, konten tersebut masuk kategori Manipulated Content atau Konten yang Dimanipulasi.

Baca laporan lengkap » Semua Hal tentang Virus Corona, di Indonesia dan Dunia.

Related

News 237126935091575687

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item