Misteri Fulcanelli, Orang yang Mampu Mengubah Logam Menjadi Emas

 Misteri Fulcanelli, Orang yang Mampu Mengubah Logam Menjadi Emas naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Fulcanelli merupakan ahli kimia Perancis abad 19. Selain ahli kimia, ia juga belajar seni dan arsitektur. Hingga saat ini, nama asli Fulcanelli belum diketahui secara pasti. Walaupun demikian, terdapat dua buku yang ditulis oleh Fulcanelli, dan diterbitkan di Paris, yaitu:

- Le Mystère des Cathédrales (The Mystery of the Cathedrals, Misteri Katedral), pada tahun 1922.

- Les Demeures Philosophales (Dwellings of the Philosophers, Kediaman Para Filsuf), pada tahun 1929.

Buku ketiga tidak jadi diterbitkan, yaitu Finis Gloriae Mundi (End of the World’s Glory, Akhir Kemulian Dunia). Judul buku ini juga merupakan judul sebuah lukisan di Gereja San Jorge, Rumah Sakit de la Santa Caridad di Seville, Spanyol. Karya lukis minyak pada panel kayu berukuran 220 x 216 cm itu diciptakan oleh seniman Spanyol, Juan de Valdes Leal, tahun 1672.

Lalu mengapa Fulcanelli sangat dicari identitasnya? Ternyata, Fulcanelli merupakan satu-satunya ahli kimia yang berhasil mengubah 100 gram timah menjadi emas, hanya dengan sebuah bubuk. Namun hal ini tidak dilakukan oleh Fulcanelli sendiri, tetapi oleh muridnya, Eugène Canseliet, yang juga seorang kimiawan. Hal ini dilakukan di hadapan Julien Champagne dan Gaston Sauvage.

Menurut Louis Pauwels, Fulcanelli selamat dari Perang Dunia II, dan menghilang sepenuhnya setelah Pembebasan Paris. Setiap upaya untuk menemukan dia gagal.

Eugène Canseliet menyatakan pernah bertemu di Spanyol pada tahun 1953. Eugène Canseliet menyatakan pada saat itu seharusnya Fulcanelli telah berumur 80 tahun, namun saat itu penampilannya seperti pria berumur 50 tahun. Sejak pertemuan itu, Fulcanelli tidak pernah diketahui lagi keberadaannya sampai hari ini.

Beberapa orang menyatakan, Fulcanelli adalah Louis Jules Gabriel Violle, fisikawan Perancis. Sepanjang hidupnya, Violle mengajar di berbagai perguruan tinggi, termasuk Universitas Lyon dan Conservatoire des Arts et Métiers di Paris.

Dia adalah salah satu pendiri Institut d’Optique théorique et appliquée dan École Supérieure d’Optique. Dia menciptakan sejumlah perangkat untuk mengukur radiasi, dan menentukan titik beku dan titik leleh dari paladium.

Ada juga yang menyatakan Fulcanelli adalah Pierre de Lesseps. Hal ini dilihat dari lambang kuda laut keluarga Lesseps, yang juga ada di buku pertama Fulcanelli.

Bahkan ada yang menyatakan, mungkin saja Eugène Canseliet adalah Fulcanelli yang sengaja mengaku sebagai muridnya, demi menjaga keselamatannya.

Related

Mistery 100951101486924545

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item