Kisah Rumah Paling Angker di Surabaya: Seluruh Penghuninya Meninggal secara Misterius

Kisah Rumah Paling Angker di Surabaya: Seluruh Penghuninya Meninggal secara Misterius, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Rumah Hantu Darmo dikenal sebagai bangunan paling seram di Surabaya, Jawa Timur. Menurut cerita tutur yang beredar di masyarakat, dulu rumah mewah yang sangat luas itu dihuni oleh satu keluarga. Keluarga itu diduga melakukan pesugihan.

Suatu ketika, seluruh anggota keluarga itu meninggal, dan penyebab kematian mereka terasa ganjil. Suatu hari keluarga tersebut berhenti memberikan tumbal berupa nyawa manusia dan menggantinya dengan nyawa binatang. Keputusan itu ternyata berujung petaka bagi keluarga kaya raya itu.

Seluruh anggota keluarga meninggal

Suatu hari, saat keluarga itu melakukan perjalanan dengan kapal laut, mereka mengalami kecelakaan. Kapal yang mereka tumpangi tenggelam secara misterius. Bahkan kabarnya, kapal tersebut belum ditemukan sampai sekarang.

Sementara itu, ada dua orang anggota keluarga yang tidak ikut serta dalam perjalanan laut itu. Keduanya sempat tinggal beberapa waktu di rumah mewah tersebut sebelum akhirnya meninggal dunia.

Pada tahun 1997, rumah mewah yang sangat luas dan tak ada penghuninya itu ludes terbakar. Hanya tersisa puing-puing sisa kebakaran.

Diangkat ke film

Cerita tentang Rumah Hantu Darmo tidak hanya dikenal oleh masyarakat Kota Pahlawan, tetapi juga masyarakat di seluruh Indonesia. Pda tahun 2014 lalu, cerita mengenai Rumah Hantu Darmo pernah diangkat ke layar lebar. Film itu berjudul Malam Suro di Rumah Darmo.

Eka, sutradara film yang bersangkutan, mengklaim filmnya diangkat dari cerita nyata.

"Alasan memberi judul Malam Suro di Rumah Darmo kerena ada satu keluarga tenggelam di laut dan pembunuhan yang terjadi pada saat malam suro," terang Eka melalui siaran pers.

Cerita dalam film

Malam Suro di Rumah Darmo menambah daftar panjang genre horor dalam perfilman Tanah Air saat itu. Kisah cerita yang diangkat dalam film juga tak jauh berbeda dengan cerita tutur yang beredar di masyarakat.

Dikutip dari 21cineplex.com, rumah mewah itu merupakan hasil pesugihan sebuah keluarga. Dalam prosesnya mendapatkan banyak harta, yang terdiri dari emas, rumah, serta benda mewah lain, keluarga ini harus memberikan tumbal dan sesajen sebagai balasannya.

Suatu hari, keluarga tersebut berniat curang dengan berhenti memberikan tumbal dan sesajen. Mereka akan melarikan diri melalui jalur laut.

Para hantu kemudian menenggelamkan kapal yang menyebabkan seluruh anggota keluarga yang ikut dalam perjalanan laut itu meninggal dunia. Rumah dan seluruh harta yang dulu menjadi milik keluarga kaya raya itu akhirnya diambil alih oleh para hantu.

Pembunuhan di malam satu suro

Sementara itu, beberapa anggota keluarga yang masih berada di dalam rumah akhirnya tewas terbunuh. Pembunuhan itu terjadi pada malam satu suro.

Tidak pernah ada yang berani membeli rumah mewah tersebut pasca seluruh anggota keluarga yang tinggal di sana meninggal dunia. Keberadaan Rumah Hantu Darmo sangat terkenal di kalangan pencinta alam gaib di seluruh Indonesia. Sehingga tempat itu tak pernah sepi pengunjung.

Sosok yang diduga ahli waris

Cerita mengenai Rumah Hantu Darmo memang banyak versinya. Dua orang yang tidak turut serta dalam perjalanan laut yang menewaskan sebagian besar anggota keluarga kaya raya itu adalah seorang bayi dan pembantu rumah tangga.

Konon, saat bayi itu sudah tumbuh dewasa, ia dikabarkan rutin datang ke rumah tersebut setiap malam Jumat Kliwon. Perempuan itu tidak pernah turun dari mobilnya. Ia hanya meminta petugas keamanan menabur bunga di kawasan rumah mewah tersebut. Beberapa orang meyakini bahwa perempuan itu merupakan sang pewaris rumah.

Menurut cerita versi lain, rumah mewah itu sempat disewa sebuah keluarga. Suatu hari, sekelompok penjahat merampok dan membunuh seluruh anggota keluarga itu dengan sadis. Pembunuhan itu disebut-sebut sebagai sebuah kutukan bagi siapapun yang mendiami Rumah Hantu Darmo.

Related

News 1144264706786672969

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item