Helm yang Dipakai Tom Cruise di Film Top Gun Terjual Rp 4,8 Miliar
https://www.naviri.org/2020/09/helm-yang-dipakai-tom-cruise-di-film.html
Naviri Magazine - Helm yang digunakan Tom Cruise dalam film Top Gun (1986) terjual dengan harga 250 ribu pound sterling atau setara Rp4,8 miliar dalam acara lelang pada 26-27 Agustus lalu.
NME melaporkan bahwa helm tersebut laku terjual dalam lelang tahunan Entertainment Memorabilia Live Auction yang digagas Prop Store.
Cruise memakai helm itu dalam film Top Gun, di mana ia memerankan karakter utama bernama Captain Pete Mitchell alias Maverick yang merupakan pilot dari United States Naval Aviator.
Pada masanya, film ini sangat sukses. Diproduksi dengan biaya US$15 juta, Top Gun berhasil meraup untung hingga US$356,8 juta, pendapatan yang tergolong besar pada masa itu.
Kisah Pete Mitchell akan berlanjut pada sekuel yang bertajuk Top Gun: Maverick. Film yang diproduksi oleh Paramount Pictures ini dijadwalkan rilis pada 2 Juli 2021 mendatang untuk kawasan Amerika Serikat.
Sampai saat ini, Paramount Pictures sudah merilis dua trailer Top Gun: Maverick. Dalam salah satu trailer, Pete Mitchell terlihat diundang untuk bekerja dan melatih sekelompok lulusan baru Top Gun.
Salah satu orang yang dilatih Mitchell adalah Bradley Bradshaw atau biasa dipanggil Rooster. Ia merupakan anak dari sahabat Mitchell yang bernama Nick Bradshaw alias Goose.
Meski tidak semuda dulu, Mitchell tampak tidak kehilangan keahliannya. Pada beberapa adegan, terlihat aksinya dari balik kokpit dengan teknik penerbangan yang memukau.
Film yang disutradarai Joseph Kosinski ini diprediksi akan menjadi perjalanan penuh nostalgia bagi para pencinta aksi Cruise sebagai pilot pesawat tempur.
Selain Cruise, film ini juga menampilkan Miles Teller sebagai Bradley, serta Jon Hamm, Jennifer Connelly, dan Ed Harris. Val Kilmer juga diperkirakan akan kembali memerankan Letnan Tom Kazansky alias Iceman, seperti pada film pertama.