Tips Bisnis di Internet: Pentingnya Memperbarui Isi Website


Naviri Magazine - Ketika sebuah website mulai beroperasi di internet dan mulai menjaring pengunjung, maka bukan berarti tugas kita telah selesai. Mungkin para pengunjung yang memasuki website kita juga mulai mengadakan kontak serta hubungan bisnis dengan kita, namun sekali lagi, itu bukan akhir dari proses pembangunan dan pengelolaan bisnis ini.

Sebuah website yang sebagus apapun selalu saja akan ditinggalkan oleh para pengujungnya kalau isi atau content-nya tak pernah berubah atau tak pernah diperbarui. Karenanya, jangan malas untuk meng-update isi website kita demi terus mendapatkan pengunjung baru, dan agar pengunjung lama tetap mengujungi website kita.

Ketika seseorang memasuki sebuah website di internet, apa yang paling dicarinya? Tentu saja isi dari website itu. Karenanya, kalau isinya tak pernah berubah, orang pun akan malas untuk kembali mengujungi website itu. 

Yang paling penting dari mengelola website di internet adalah perawatan yang terus-menerus. Sekali kita berhenti merawatnya dengan cara menelantarkannya dan tidak pernah memperbarui isinya, maka tamatlah riwayat website itu.

Lalu kapan waktu yang tepat untuk memperbarui isi website? Bisa dikatakan tak ada waktu yang tepat untuk hal itu, karena soal waktunya tergantung pada masing-masing orang yang mengelolanya, tergantung pada jenis bisnis macam apa yang dikelolanya, juga tergantung pada segmen konsumen seperti apa yang ditujunya. 

Karenanya, ada website yang memerlukan pembaruan isi setiap satu bulan sekali, setengah tahun sekali, seminggu sekali, atau bahkan ada yang memerlukan pembaruan setiap hari. 

Melakukan pembaruan isi atau content (dalam hal ini memperbarui isi artikel) mungkin terkesan sebagai sesuatu yang berat karena kita harus dapat menemukan sesuatu yang dapat kita tulis dan dapat kita sampaikan kepada para pengunjung, sekaligus juga dapat memberikan manfaat bagi pengunjung sehingga mereka akan kembali ke website kita. Sekilas ini memang terkesan berat. 

Namun mau tak mau kita harus melakukannya jika ingin terus mendapatkan pengunjung di website kita.

Salah satu cara untuk dapat mengatasi ‘beratnya’ hal di atas itu adalah dengan terus melakukan pembelajaran terhadap topik yang kita tawarkan di website kita. Dengan pembelajaran yang terus-menerus dan berkesinambungan, maka kita pun akan terus memiliki ide dan bahan untuk dituliskan dan disampaikan di dalam website kita. 

Selain itu, kita pun dapat melakukan penjadwalan diri dalam mendisiplinkan diri kita dalam menulis dan memperbarui isi website kita itu sehingga kita akan memiliki semacam semangat kedisiplinan dan kesinambungan dalam melakukannya.

Yang perlu diingat dalam hal ini adalah; begitu kita berhenti merawat website kita, maka kita akan segera kehilangan pengunjung kita. Karenanya, jangan biarkan website menjadi statis dan tidak berubah. Setiap pengunjung website akan selalu bergairah untuk mengunjungi sebuah website jika website itu terus berubah dan terus diperbarui. Karena itu, lakukan terus pembaruan dan jangan pernah berhenti!

Related

Internet 4517074152196229192

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item