Ini 4 Makanan yang Membantu Menjaga Kesehatan Ginjal


Naviri Magazine - Ginjal adalah organ penting yang berfungsi menyaring racun dalam tubuh, dan mengeluarkannya melalui urine (air kencing). Karena berbagai penyebab, ginjal bisa bermasalah. Batu ginjal adalah salah satu masalah yang bisa muncul. 

Batu ginjal terbentuk akibat adanya penumpukan mineral dalam urine yang berubah menjadi kristal, dan menghambat kerja ginjal dalam menyaring racun. Keberadaan batu ginjal menyebabkan rasa nyeri yang cukup menyakitkan. 

Upaya menghindari batu ginjal, sebagaimana menghindari masalah kesehatan lainnya, adalah menjaga pola hidup sehat dan mengonsumsi makanan yang sama sehat. Selain itu, yang paling penting, kecukupan dalam asupan air. Berikut ini beberapa makanan yang bisa membantu mengusir batu ginjal. 

Air

Air sangat dibutuhkan oleh tubuh, khususnya oleh ginjal. Air adalah kunci penting untuk kesehatan ginjal. Karena fungsinya menyaring racun, ginjal membutuhkan asupan air yang banyak, untuk membuatnya tetap berfungsi baik dan normal. 

Tubuh yang terhidrasi secara tak langsung merawat kesehatan ginjal. Untuk memenuhi kebutuhan tubuh terhadap cairan, air putih adalah pilihan terbaik. Namun, jika Anda merasa bosan, air lain bisa dikonsumsi, semisal teh atau jus buah.

Sayur dan buah

Sayur dan buah mengandung banyak air, dan juga baik dalam menjaga kesehatan ginjal. Dalam mengatasi batu ginjal, beberapa buah yang disarankan untuk dikonsumsi adalah anggur, blueberi, dan cranberrie. Sedangkan sayuran yang baik untuk ginjal adalah bayam, seledri, bit, kacang panjang, dan asparagus. 

Makanan kaya zat besi

Dalam menjalankan tugasnya di dalam tubuh, ginjal membutuhkan energi dari zat besi agar dapat berfungsi secara optimal. Karenanya, Anda bisa membantu kinerja ginjal dengan mengonsumsi makanan-makannan yang banyak mengandung zat besi, semisal sayuran hijau atau telur.

Makanan rendah potasium

Salah satu tugas ginjal adalah menjaga kadar potasium dalam tubuh. Potasium memang zat yang dibutuhkan oleh tubuh. Namun, jika kadar potasium yang masuk ke tubuh terlalu banyak, maka kerja ginjal akan sangat berat, dan Anda akan rentan terkena stroke atau serangan jantung. 

Karenanya, untuk mengembalikan kesehatan ginjal, Anda juga perlu mengonsumsi makanan-makanan rendah potasium seperti apel, jagung, terong, atau pir.

Related

Health 3851366670170565097

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item