Indonesia Dinobatkan Sebagai Negara Paling Santai di Dunia, Ini Alasannya


Naviri Magazine - Indonesia kembali dinobatkan sebagai negara paling santai di dunia. Kali ini, gelar tersebut disematkan oleh sebuah agen travel dari Inggris, Lastminute.com.

Dalam riset bertajuk “Most Chilled Out Countries in The World”, Lastminute menilai Indonesia sebagai negara yang cocok dijadikan tempat berlibur dan relaksasi.

Maksud "santai" dalam riset ini artinya memang dalam hal travel, bukan malas. Indonesia dianggap cocok sebagai negara tujuan turis karena memiliki kehangatan matahari yang disukai pelancong.

Lastminute menambahkan bahwa Indonesia memanjakan turis melalui berbagai fasilitas untuk bersantai. Mulai dari tersedianya ruang hijau, memiliki hari libur banyak dalam setahun, ketersedian spa yang masif di tiap daerah, dll.

Sementara itu, di peringkat kedua ada Australia, disusul Islandia, Selandia Baru, dan Sri Lanka.

Related

News 7915625198909619257

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item