Memahami Pentingnya Networking: Untuk Cari Kerja, sampai Menaikkan Penghasilan


Naviri Magazine - “Baiklah, kita sampai di akhir acara seminar ini—silakan nikmati hidangan yang kami sediakan, dan selamat bercengkerama dengan sesama peserta lainnya.”

Kalian pasti pernah dengar kalimat macam ini kan, di seminar atau acara-acara motivasi yang didatangi. Pernah merasa panas dingin setelah kalimat tersebut berkumandang, sebab kamu kayak diwajibkan ngobrol sama orang-orang asing setelahnya?

Kalau kamu merasa malas atau gugup kenalan sama orang lain, tenang, kamu tidak sendirian.

Apa yang dimaksud networking?

Menurut kamus Merriam Webster, networking adalah pertukaran informasi dan jasa antara individu, kelompok dan institusi; lebih khusus lagi; proses penciptaan hubungan produksi untuk keperluan kerja dan bisnis.

Ini definisi yang basic banget, tapi benar adanya. Sekarang, kita bisa melakukan networking di mana saja dan kapan saja. Di dunia yang makin hyper digital ini, kita bahkan tak harus mengenakan seragam bisnis casual dan membagikan kartu nama untuk memperluang jaringan. Zaman sekarang, media sosial memungkinkan kita berjejaring di siang bolong atau jam dua malam hari.

Namun, tak baik kalau kita cuma mengandalkan networking online. Biar lebih efektif, kegiatan berjejaring online harus dibarengi dengan penciptaan jaringan lewat pertemuan tatap muka.

Kenapa repot-repot membangun jaringan?

Pertama, kalaupun kamu sudah bekerja dan suka banget pekerjaanmu, jika kamu malas mendengarkan orang lain, kamu bakal kelewatan peluang dapat gaji lebih besar dengan posisi yang sama.

Kedua, pendapat kalau networking cuma buat para pencari kerja itu kesalahkaprahan terbesar mengenai networking. Hasil dari penelitian selama delapan tahun yang dimuat dalam Research in the Sociology of Organizations menyimpulkan bahwa networking tak hanya menolong melancarkan karir, tapi juga “penting untuk mencapai dan memamerkan kecakapan profesional tertentu.”

Gampangnya: kalau kamu pengin lebih jago dalam pekerjaanmu dan pamer ke kolegamu di kantor, networking adalah kuncinya.

Buat mereka yang sedang mencari pekerkaan baru—atau sekadar ingin mendapatkan posisi yang lebih baik di tempat bekerjanya saat ini—atau memperluas klien, networking adalah segala-galanya.

Dalam sebuah riset yang dilakukan oleh Graziadio School of Business, Pepperdine University, terungkap jika 40 persen responden mengaku bahwa posisi mereka saat ini didapat dari relasi dan networking yang mereka lakukan. Lebih dari itu, dua pertiga responden percaya bahwa networking bisa meningkatkan pendapatan secara dramatis, bahkan hingga lebih dari 100 persen.

Kunci Networking Efektif

Pelatih pemasaran legendaris Zig Ziglar pernah berkata, “Kamu bakal dapat semua yang kamu inginkan dalam hidup selama kamu membantu orang lain mendapatkan apa yang mereka inginkan.” Dalam sebuah permainan bernama networking, kredo ini bisa diterjemahkan menjadi “kamu harus memberi dulu sebelum menerima.” 

Artinya, mendengarkan apa yang dikatakan orang lain, dan lakukan upaya yang tulus guna membantu orang lain mencapai impian mereka.

Kalau orang asing itu adalah seorang tenaga pemasaran, sambungkan mereka dengan orang-orang yang membutuhkan jasa dan produk mereka. Kalau mereka HRD, sampaikan lowongan pekerjaan di perusahan mereka pada kawan atau keluarga yang masih ngangur. 

Yang kamu berikan tak harus yang penting-penting amat. Bisa saja berupa opini jujur tentang kebijakan perusahan tempat mereka bekerja, atau berbagi berita terbaru tentang ranah pekerjaan mereka. Bahkan dua hal sesederhana ini bisa sangat berharga bagi mereka.

Satu lagi, sekeren apapun kemampuan kamu bikin email, kamu tetap harus keluar dan ketemu orang yang ingin kamu gaet buat memperluas jaringanmu. Menurut Ad Age, lebih dari tiga dari empat pelaku bisnis lebih menyenangi komunikasi tatap muka dan 90 persen dari mereka yakin pertemuan langsung penting demi kelangsungan hubungan bisnis. 

Nah, karena para pelaku bisnis ini memegang kunci pintu menuju posisi dan peningkatan skill kerja kita, wajib hukumnya untuk menemui mereka di mana pun: di kafe mahal atau kios kopi terdekat.

Related

Business 4642921231732854408

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item