Senyuman Bisa Membuat Kita Lebih Nyaman


Naviri Magazine - Tersenyumlah, maka Anda tidak saja membuat kenyamanan bagi diri sendiri, tetapi juga orang lain. Sebagaimana yang dikemukakan oleh para psikolog, ada bagian senyum yang akan menuju tertawa, dan biasanya akan membuat lega. 

Orang yang jarang tertawa biasanya juga jarang merasakan kelegaan atau kenyamanan, karena yang ada di perasaan kita, itulah senyum kita.

Konon di jepang ada program khusus di pabrik, yaitu melatih karyawannya untuk tersenyum. Senyuman menimbulkan sesuatu yang nyaman, dan hal itu memberikan proses kerja yang lebih positif. Belajar senyum memang tidak gampang, karena menciptakan senyum (yang tulus) harus betul-betul dari hati.

Senyum tidak perlu ditimbulkan oleh sesuatu yang lucu, sehingga lebih universal, sedangkan tertawa justru sebaliknya. Otot senyum berupa wajah, sedangkan otot tertawa berasal dari perut. Senyum bila dikombinasikan dengan tawa akan menciptakan relaksasi.

Senyum tidak bisa dibuat hanya dengan menarik bibir. Berat sekali jika orang tersebut memiliki beban batin yang besar dipaksa harus tersenyum. Namun, utuk terbiasa senyum harus membayangkan hal-hal yang indah, dan positif. 

Karenanya, sungguh sangat positif jika setiap pagi, saat kita baru terbangun dari tidur, kita membayangkan hal-hal yang positif dalam hidup ini, hari yang akan menyenangkan untuk dijalani, dan kemudian... tersenyumlah. 

Tersenyumlah agar hati menjadi nyaman, dan hidup menjadi terasa lebih membahagiakan.

Related

Psychology 5627071550927339265

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item