Memahami Fungsi dan Manfaat Aplikasi di Handphone


Naviri Magazine - Tidak berbeda jauh dengan komputer, sebuah pesawat handphone pun memiliki hardware atau perangkat keras, dan juga memiliki software atau perangkat lunak. Perangkat keras di dalam handphone di antaranya adalah casing, baterai, keypad, layar LCD dan lain-lain semacamnya. 

Sedangkan perangkat lunak di dalam pesawat handphone adalah yang biasa disebut sebagai aplikasi, yakni suatu sistem tertentu yang digunakan untuk mengerjakan beberapa aktivitas tertentu, semisal bermain games, membuka dan membaca dokumen, memproteksi dan menjaga keamanan data dalam handphone, dan lain-lain.

Jadi, aplikasi adalah software atau perangkat lunak di dalam pesawat handphone. Semakin canggih sebuah handphone, maka biasanya aplikasi yang digunakan di dalamnya pun semakin banyak dan semakin beragam. 

Handphone-handphone sekarang ini bisa dikatakan sudah merupakan handphone yang canggih semacam itu, yakni pesawat handphone yang telah menggunakan beberapa macam aplikasi di dalamnya untuk berbagai keperluan dan aktivitas.

Saat ini, di berbagai pesawat handphone telah ada aplikasi untuk membaca dokumen berekstensi PDF. Ini adalah aplikasi yang dulu tidak ditemukan pada handphone-handphone model lama. 

Begitu pula, sekarang handphone juga memiliki aplikasi browser untuk berselancar di internet, atau juga aplikasi untuk chatting. Contoh-contoh ini hanyalah contoh kecil dari begitu banyaknya aplikasi yang biasa digunakan orang di dalam perangkat handphonenya.

Nah, karena makin banyaknya kebutuhan orang akan penggunaan aplikasi ini di dalam perangkat handphonenya, maka sekarang pun muncul pula perusahaan-perusahaan yang menyediakan dan menjual aneka macam aplikasi untuk handphone. 

Berbeda dengan software komputer yang harganya relatif mahal, software atau aplikasi untuk handphone ini bisa dibilang tidak terlalu mahal harganya, atau bahkan relatif murah.

Hanya saja, karena orang seringkali suka berganti-ganti aplikasi untuk handphonenya, maka orang pun bisa membuang banyak uang untuk keperluan aplikasi handphone tersebut. Aplikasi semacam games untuk handphone, misalnya, harganya mungkin tergolong murah. 

Namun, orang pun seringkali begitu mudah membuang atau menghapus suatu games tertentu dari handphone miliknya dan berganti dengan games terbaru ketika sudah merasa bosan. 

Sebenarnya, di samping menggunakan perusahaan penyedia konten atau aplikasi untuk handphone tersebut, Anda dapat memperoleh dan mendapatkan aneka macam aplikasi untuk handphone Anda secara gratis. 

Sama seperti software untuk komputer yang dapat diperoleh secara gratis di internet, maka aplikasi untuk handphone ini pun dapat pula diperoleh secara gratis di internet.

Related

Smartphone 7827982236342617151

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item