Kepribadian Cowok Berdasarkan Gaya Tidur (2)

 Kepribadian Cowok Berdasarkan Gaya Tidur

Naviri.Org - Sebagaimana ia suka menjelajahi alam raya sebagai bagian dari petualangannya, maka ia pun akan suka sekali menjelajahi dirimu sebagai jalan baginya—dan bagimu—menuju surga. Namun, meski begitu, ini adalah sosok cowok yang tidak terbiasa mengungkapkan perasaannya atau menyatakan keinginannya secara langsung. Jadi, dia berpikir bahwa seharusnya kamu sudah tahu apa yang diinginkannya; sesuatu yang menurutnya telah kamu tahu.

So, jika cowokmu ini suka tidur dengan gaya menunggang, sering-seringlah untuk mengatakan kepadanya bahwa kamu mungkin dapat memahami apa yang ingin dikatakannya. Namun, karena kamu bukan peramal atau penyihir yang dapat membaca pikiran, maka sebaiknya ia belajar untuk mengatakannya secara langsung daripada kamu salah paham.

Tidur dengan posisi miring

Ini masih gaya tidur yang mirip dengan dua gaya di atas, hanya saja kali ini satu kaki si cowok menekuk, sementara kaki yang satunya dalam posisi lurus. Mungkin ini mirip dengan tarian gaya flamingo. Sebagaimana cowok yang tidur dengan gaya menunggang, cowok yang tidur dengan posisi miring ini juga suka petualangan, hanya saja dalam skala yang lebih ekstrim. Jadi, kalau cowok di atas suka memanjat gunung, maka cowok ini mungkin lebih suka memanjat menara.

Tak jauh beda pula dalam hal keengganannya dalam berkomunikasi, cowok ini pun termasuk sosok yang susah sekali untuk dapat mengkomunikasikan perasaan dan isi hatinya. Sepertinya, cowok-cowok yang sangat aktif di luar ruang memang mengalami ‘gejala’ yang satu ini; mereka sangat sulit untuk dapat mengungkapkan perasaannya secara langsung.

Ini adalah jenis cowok yang merupakan gabungan anak kecil dan orang dewasa. Sebagai anak kecil, dia selalu riang gembira dan dapat bergairah melihat apapun—suatu kegairahan kekanakan yang membuatnya dapat terpesona melihat segala hal yang baru. Tetapi, sebagai orang dewasa, dia merupakan pribadi yang tertutup—sangat tertutup. Dia berharap orang lain—pasangannya—telah mengetahui apa saja yang ingin ia katakan tanpa ia harus mengatakannya.

Well, idealnya memang cowok ini menikah dengan tukang sihir atau tukang ramal yang dapat membaca isi pikiran orang atau yang dapat memantau pergerakan perasaan orang lain. Tetapi, karena dia telah memilihmu sebagai pasangan hidupnya, maka kamu pun tentunya harus belajar cara membaca pikiran.

Tetapi tidak perlu khawatir. Berbeda dengan cowok di atas, cowok yang satu ini lebih mudah dibaca keinginannya. Kamu pasti tahu—kelak ketika hal semacam itu terjadi. Bersamanya, kamu akan mendapatkan pengalaman-pengalaman hidup yang baru; bukan hanya pengalaman yang mungkin berisi petualangan sebagaimana yang ia sukai, namun juga petualangan dalam belajar membaca pikiran orang, khususnya pasanganmu.

Have fun, hidupmu pasti akan menyenangkan!

Tidur dengan posisi separuh janin

Separuh janin—jadi tidak sepenuhnya meringkuk. Lengannya akan berdekatan dengan tubuh, sementara kedua kakinya tidak terlalu tertekuk.

Berbeda dengan cowok yang tidur dengan posisi meringkuk (seperti janin penuh), maka cowok yang tidur dengan posisi setengah janin ini merupakan sosok yang nyaman dalam hidupnya. Maksudnya, dia memiliki perasaan yang nyaman dengan segala hal yang ada di dalam hidupnya. Tidak ada ketakutan, tidak ada keresahan ataupun kegetiran-kegetiran yang datang dari masa lalunya.

Ini adalah cowok yang biasa digambarkan sebagai pribadi yang selalu ‘berpikir positif’. Jadi, cowok ini akan memandang hidup dengan kacamata yang positif—serba positif—hingga terkadang menjadi naif. Baginya, kalau mau digambarkan secara ekstrim, kejahatan hanya ada di film-film, kesusahan hanya ada dalam legenda, orang yang jahat hanya ada di buku-buku novel, nasib buruk hanya ada dalam sinetron, kelaparan hanya ada di planet lain. Pribadi yang nyaman—itulah potret cowok ini.

So, kalau yang kamu inginkan adalah menjalani hidup dengan senang, tenang, mengalir dan tanpa banyak tantangan, maka berjodoh dengan cowok ini adalah suatu anugerah. Tetapi kalau kamu adalah pribadi yang menyukai tantangan, atau anti terhadap kemapanan, maka bisa jadi berpasangan dengannya akan membosankan.

Berita baiknya adalah; cowok ini merupakan sosok yang dapat mengungkapkan keinginannya secara langsung tanpa malu-malu atau ragu-ragu atau tanpa perasaan segan kepadamu. Berbeda dengan sosok-sosok cowok lain, ini adalah cowok yang dapat menyatakan I love you dengan mudah—semudah cowok lain mengatakan, “Maaa, dimana kolorku…???”

Tidur dengan posisi tengkurap

Bisa dikatakan, ini adalah posisi tidur dari sosok cowok yang separuh mesin. Cowok ini adalah pribadi yang tidak dapat melakukan improvisasi; baginya segala sesuatu harus benar-benar telah terprediksi, telah terjadwal secara rapi dan teratur sekaligus terukur. Karenanya, kelak jangan heran kalau melihat cowok ini terbiasa menyetel weker di samping tempat tidur dengan setumpuk kertas berisi jadwal kerjanya.

Baca lanjutannya: Kepribadian Cowok Berdasarkan Gaya Tidur (3)

Related

Relationship 2894808296684348369

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item