M60-UCD1, Galaksi Paling Padat di Alam Semesta

M60-UCD1, Galaksi Paling Padat di Alam Semesta

Naviri Magazine - Menggunakan sarana bantuan Hubble Space Telescope dan Chandra X Ray Observatory, para astronom menemukan galaksi yang diberi nama M60-UCD1, yang menjadi galaksi paling padat di alam semesta. Galaksi itu berjarak 54 tahun cahaya dari Bumi, dengan massa yang 15.000 kali lebih padat dibandingkan galaksi Bimasakti.

Jay Strader, dari Michigan State University, menyatakan, “Berkelana dari bintang ke bintang akan lebih mudah di M60-UCD1 dibandingkan dengan di galaksi kita, namun masih akan memakan waktu ratusan tahun dengan teknologi saat ini.”

Bagian paling padat dari galaksi tersebut adalah pusatnya, yang ditempati 200 juta massa bintang dan terentang dalam radius hanya 80 tahun cahaya. Artinya, di galaksi tersebut, jarak satu bintang dengan bintang lain 25 kali lebih dekat dibanding yang ada di galaksi Bimasakti.

Chandra X Ray Observatory mengungkap bahwa pusat galaksi tersebut adalah sumber sinar X yang sangat kuat, karena memiliki lubang hitam raksasa yang 10 juta kali lebih massif daripada Matahari, dan dua kali lebih massif dari lubang hitam di Bimasakti.

Dalam prediksi para astronom, di masa lalu M60-USD1 berdekatan dengan galaksi lain, dan bintang-bintangnya ditarik. Lubang hitam raksasa kemudian menarik bintang-bintang yang survive ke pusat.

Baca juga: Uranus, Planet Pertama yang Ditemukan Lewat Teleskop

Related

Science 6147490316835113697

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item