Maneki Neko, Kucing Misterius yang Dipuja Bangsa Jepang

Maneki Neko, Kucing Misterius yang Dipuja Bangsa Jepang

Naviri Magazine - Maneki Neko adalah patung kucing yang dipercaya masyarakat Jepang dapat membawa keberuntungan. Di Jepang, Maneki Neko biasanya menjadi figur patung kucing yang diletakkan di depan tempat usaha, semisal restoran, toko, kafe, atau lainnya.

Patung itu menggambarkan kucing lokal dari jepang (Japanese Bobtail), dengan salah satu kaki depan terangkat, seolah sedang melambai-lambai.

Kadang-kadang, Maneki Neko menunjukkan kaki berbeda yang diangkat. Kepercayaan mengenai kaki mana yang terangkat itu berbeda-beda, tergantung waktu dan tempat.

Kepercayaan paling umum menyebutkan kalau kaki kiri yang terangkat berfungsi untuk menarik pelanggan, sedangkan kaki kanan yang terangkat bertujuan menarik kemakmuran dan keberuntungan. Dipercaya pula, semakin tinggi kaki terangkat semakin besar keberuntungan atau kemakmuran yang akan datang.

Karena dipercaya sebagai pembawa keberuntungan, figur kucing itu pun telah diproduksi menjadi berbagai alat dan bentuk, seperti gantungan kunci, celengan, pengharum ruangan, dan lain-lain.

Berbagai bahan juga dipergunakan untuk membuatnya, dari yang murah seperti plastik, kayu, dan kertas, sampai yang mahal seperti jade atau giok. Berbagai bentuk, warna, dan ornamen tambahan, dipercaya mempunyai fungsi tertentu.

Baca juga: Mengenal Jenis-jenis Peri dan Makhluk Halus di Sekitar Kita

Related

World's Fact 5256629851948229473

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item