Ini 10 Kasus Orang Hilang Secara Massal Paling Misterius (Bagian 2)

Ini 10 Kasus Orang Hilang Secara Massal Paling Misterius

Naviri Magazine - Uraian ini adalah lanjutan uraian sebelumnya (Ini 10 Kasus Orang Hilang Secara Massal Paling Misterius - Bagian 1). Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik dan urutan lebih lengkap, sebaiknya bacalah uraian sebelumnya terlebih dulu.

Ibu Ashley, Kathy, ditemukan tewas tertembak, namun kedua gadis dan ayah Ashley, Danny, menghilang. Saat keluarga Lauria mendatangi TKP esok harinya, mereka menemukan mayat Danny tewas tertembak, namun tak ada tanda-tanda Lauria dan Ashley.

Dugaan awal adalah kedua gadis itu sebagai penyebab pembunuhan. Namun ada juga dugaan pembunuh berantai Tommy Lee Sells dan Jeremy Jones yang melakukan hal itu, serta menjual kedua gadis tersebut. Berbagai pencarian dilakukan, tapi keberadaan mereka berdua tak ada yang tahu.

Lyon Bersaudara

Pada 25 Maret 1975, kakak beradik Lyon, yakni Sheila (12) dan Katherina (10), pergi ke sebuah plaza di Wheaton, Maryland. Namun, saat mereka berdua tak pulang malam itu, orang tua Lyon bersaudara menghubungi polisi, dan menjadikan kasus itu sebagai penyelidikan kepolisian terbesar dalam sejarah Wheaton.

Selama berminggu-minggu, banyak orang yang meminta tebusan kepada keluarga Lyon, namun semuanya nihil. Banyak yang menduga bahwa tersangka utama menghilangnya kedua gadis itu adalah seorang pria misterius, namun tetap saja keberadaan Lyon bersaudara sampai kini tak ada yang tahu

Keluarga McStay

Joseph dan Summer McStay, serta dua putra mereka, Gianni (4) dan Joseph Jr (3), menjadi korban yang diduga menghilang misterius pada 4 Februari 2010. Kamera keamanan sempat menangkap mobil mereka keluar dari rumahnya di kasawan Fallbrook, California, yang kemudian ditinggalkan pada 8 Februari 2010 di sebuah mal, beberapa blok jauhnya dari perbatasan Meksiko.

Sebuah kamera lain melihat, ada sosok yang diduga keluarga McStay berjalan melintasi perbatasan, namun rekaman itu terlalu buruk sebagai brang bukti. Anehnya, sampai saat ini ada uang sebesar USD 100 ribu (Rp 1,2 miliar) di bank yang tak pernah tersentuh. Dan keberadaan mereka tetap misteri.

Keluarga Jamison

Bobby Jamison memiliki istri bernama Sherilynn, dan seorang putri, Madyson (6). Mereka bertiga mendadak lenyap di daerah pedesaan di Oklahoma, pada 8 Oktober 2009.

Awalnya, keluarga Jamison ingin melihat sebidang tanah. Namun yang ditemukan kemudian adalah truk pikap yang terkunci, dengan semua barang di dalamnya, serta anjing mereka yang hampir mati kelaparan.

Padahal udara di sekitar TKP sangat dingin, namun keluarga Jamison meninggalkan mantel mereka di dalam truk, serta amplop berisi USD 32 ribu (Rp 387 juta) di sana.

Sebelum kejadian itu, ada saksi yang bilang jika keluarga Jamison mengalami masalah keuangan, dan perilaku mereka menjadi aneh, terutama soal hantu di rumah mereka. Jadi dugaan mereka bertiga melakukan bunuh diri sangat kuat.

Anak keluarga Sodder

Kasus ini sangat mengerikan, karena lima anak menghilang misterius di malam yang sama. Hal ini benar-benar terjadi pada George dan Jenny Sodder di malam Natal, pada tahun 1945.

Keluarga Sodder memiliki 10 anak. Namun, setelah rumah mereka di Fayetteville, Virginia Barat, terbakar, lima anak Sodder, yakni Betty, Jennie, Louis, Martha, dan Maurice, tak pernah terlihat.

Penjelasan awal diduga mereka berlima menjadi korban kebakaran, tapi sisa mayat mereka tak ditemukan. Justru yang ditemukan adalah mayat utuh bukan hangus terbakar, dan diduga diambil dari kuburan.

Hingga pada tahun 1968, keluarga yang tersisa mendapat kiriman foto misterius yang diduga Louis Sodder dewasa. Malangnya, George dan Jenny sudah meninggal sebelum mencari tahu kebenarannya.

Related

World's Fact 7212569488900766355

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item