The Black Mausoleum, Makam Paling Menyeramkan di Skotlandia

The Black Mausoleum, Makam Paling Menyeramkan di Skotlandia

Naviri Magazine - Edinburgh adalah surga bagi para pencari hantu. Tempat ini adalah sudut yang menyeramkan di Skotlandia, yang tidak dianggap sebagai tempat angker, atau bahkan dikenal dengan aktivitas supranatural, hingga ditemukannya satu sudut yang didokumentasikan memiliki aktivitas tidak biasa.

George MacKenzie (1638-1691), bangsawan yang bergelar Lord Advocate of Scotland, dikenal sebagai orang yang suka melakukan siksaan terhadap orang yang melanggar norma dan aturan agama semasa hidupnya. Dan saat ini diduga rohnya yang penasaran masih bergentayangan di sekitar pemakamannya, dan melakukan apa yang dilakukan semasa hidupnya.

Pada 1998, seorang gelandangan mendobrak makamnya, dan jatuh ke dalam sebuah ruangan yang dipenuhi kerangka manusia. Semenjak peristiwa itulah, mulai bermunculan berbagai kabar mengenai kecelakaan aneh yang terjadi, mulai dari orang yang kesurupan (hilang kesadaran), hingga api yang muncul tiba-tiba, dan banyaknya bangkai binatang di sekitar makam.

Banyak juga pengunjung yang mengalami patah pada jari, rambutnya dijambak, dipukul dan ditendang oleh penyerang tak kasatmata. Munculnya luka lebam, goresan dan terbakar, sobek, muntah, dan mual-mual, adalah fenomena yang kerap dilaporkan terjadi di pemakaman tersebut.

Serangan-serangan tersebut kebanyakan tidak diketahui atau dirasakan, hingga para pengunjung tersebut berada di rumah atau tempat mereka menginap, dan dalam keadaan santai baru menyadari apa mereka alami.

Related

World's Fact 8579774897143375448

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item