Nasib Tragis Dukun Cilik Ponari: Dulu Dapat Uang Miliaran, Kini Kembali Miskin

Nasib Tragis Dukun Cilik Ponari: Dulu Dapat Uang Miliaran, Kini Kembali Miskin

Naviri Magazine - Masih Ingat Ponari? Dukun cilik Ponari dulu sangat kondang. Di mana-mana diberitakan bocah kelas IV SD itu bisa memberikan pengobatan alternatif kepada masyarakat. Sepuluh tahun berlalu, apa kabarnya saat ini?

Sejak 2013, praktek perdukunan sepi. Sejak itu, Ponari mulai sadar untuk melanjutkan sekolahnya. Bocah tersebut akhirnya melanjutkan sekolah seperti anak pada umumnya. Namun sayangnya, saat sampai di bangku sekolah menengah pertama, Ponari mengalami masalah biaya.

Mukaromah, ibu Ponari, mengaku kesulitan membayar biaya semester yang jumlahnya 250.000 rupiah. Mirisnya lagi, Ponari akhirnya putus sekolah. Mungkin terkesan sulit dipercaya, mengingat penghasilan Ponari yang dulu hingga miliaran rupiah, namun beberapa ratus ribu saja kini tak ada.

Saat berjaya dulu, Ponari sempat membeli sawah dan tanah untuk menambah peluang usaha. Namun, apa yang direncanakan ternyata tidak berjalan dengan baik. Kehidupan sehari-hari keluarga Ponari kembali memprihatinkan, karena keluarga hanya mengandalkan hasil panen.

Namun, Desa Kedungsari tergolong wilayah yang kurang cocok ditanami padi. Hasil yang didapat dari panen sawah pun tak seberapa. Kecamatan Megaluh kerap mengeluhkan hasil panen yang kurang memuaskan. Sehingga sawah yang dibeli dari hasil perdukunan juga tak semuanya digarap, sebagian hanya disewakan untuk digarap orang lain.

Kisah Ponari mungkin jadi bukti kalau kehidupan memang terus berputar. Kadang di atas, kadang di bawah.

Kehidupan Ponari kembali memprihatinkan. Uang yang telah dikumpulkannya dari praktek dulu telah habis. Kondisi Ponari dan keluarga pun kembali seperti semula. Bahkan, keluarga Ponari sampai pontang-panting ngurus BPJS, karena tak sanggup membayar persalinan ibu Ponari.

Related

World's Fact 4183239312594176545

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item