Update Kasus Corona: 102 Negara Terkena, 107.353 Orang Terjangkit Virus

Update Kasus Corona: 102 Negara Terkena, 107.353 Orang Terjangkit Virus, naviri.org, Naviri Magazine, naviri

Naviri Magazine - Jumlah kasus positif Covid-19 di seluruh dunia kini sudah menembus angka 100 ribu. Data Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE menunjukkan, sudah terdapat 107.353 kasus positif virus corona, per Minggu, 8 Maret 2020, pukul 20.30 WIB.

Dari jumlah tersebut, 3.646 pasien sudah meninggal dunia akibat Covid-19. Di sisi lain, 60.637 pasien virus corona saat ini telah dinyatakan sembuh.

Jumlah kasus maupun kematian terbanyak berada di China daratan. Sementara sejumlah negara yang menemukan kasus positif Covid-19 pertama, pada hari ini, di antaranya adalah Bulgaria dan Moldova. Data ini membuat jumlah negara yang kini sudah memiliki kasus Covid-19 mencapai 102.

Adapun daftar 10 negara dengan jumlah kasus virus corona terbanyak per 8 Maret 2020 malam ialah sebagai berikut:

1. China Daratan: 80.695 kasus
2. Korea Selatan: 7.314 kasus
3. Iran: 6.566 kasus
4. Italia: 5.883 kasus
5. Perancis: 949 kasus
6. Jerman: 939 kasus
7. Kapal Pesiar Diamond Princess di Jepang: 696 kasus
8. Spanyol: 589 kasus
9. Jepang (Selain Diamond Princess): 461 kasus
10. Amerika Serikat: 436 kasus.

Related

News 4790053486661548935

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item