Kisah Ayah Jual Sapi Satu-satunya demi Belikan HP untuk Anaknya Belajar Online

Kisah Ayah Jual Sapi Satu-satunya demi Belikan HP untuk Anaknya Belajar Online, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Kuldip Kumar, ayah dua orang anak asal India harus menjual sapi peliharaan satu-satunya demi bisa membeli smartphone yang akan digunakan kelas daring alias online oleh anak-anaknya. Lelaki yang diketahui tinggal di Jwalamukhi, Distrik Kangra, ini terpaksa menjual sapi miliknya itu untuk proses belajar dua orang anaknya.

Kumar disebut tidak lagi memiliki apa-apa pasca-pemberlakuan lockdown di India beberapa waktu lalu. Mereka dikabarkan hanya bergantung dengan beternak sapi di daerahnya, Distrik Kangra. 

Mengutip India Times, Kumar beserta istri dan dua orang anaknya tinggal di rumah kecil di Jwalamukhi. Bahkan dari foto yang diunggah oleh akun Twitter @SonuSood, tampak Kumar beserta istri tinggal di rumah yang tidak layak. Bahkan, tempat tidur mereka dijadikan sebagai dapur untuk memasak keperluan.

Kendati demikian, walau hidup dengan pas-pasan, Kumar sangat peduli dengan pendidikan dua orang anaknya yang kini tengah duduk di sekolah dasar kelas 4 dan 2.

Dikabarkan, sapi tersebut berhasil dijual seharga Rs 6 ribu atau sekitar Rp 1 juta lebih. Di samping itu, sebelum menjual sapi satu-satunya tersebut, ayah dua anak itu disebut pernah mencoba meminjam uang ke salah satu bank di daerahnya.

Namun, karena kondisi ekonomi keluarga tak memungkinkan, pihak bank disebut enggan memberikan pinjaman kepada Kumar. Hingga akhirnya, ia pun menjual sapi miliknya itu demi membeli dua unit smartphone untuk kedua anaknya.

Kisah ayah yang terpaksa menjual sapi satu-satunya untuk membeli smartphone bagi kedua anaknya sempat viral hingga menjadi sorotan publik di India. 

Untungnya, menurut kabar beredar, banyak warganet disebut ingin meringankan keuangan keluarga Kumar. Mulai dari kalangan artis hingga pejabat setempat disebut bersedia memberi bantuan kepada Kumar.

Hingga kini, sejak diunggah dua hari lalu di media sosial Twitter, postingan tersebut telah di-retweet sebanyak 15.600 kali dan banyak warganet yang ingin membantu keluarga Kumar.

Related

News 5978925493419158390

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item