Ini 7 Hal yang Biasa Dilakukan Milenial, Tapi Dianggap Ketinggalan Zaman oleh Generasi Z


Naviri Magazine - Untuk urusan wajah, banyak milenial yang punya penampilan awet muda hingga terlihat seumuran dengan generasi Z. Namun terkadang usia tidak bisa berbohong ketika kita melihat hal-hal lain, seperti selera atau kebiasaan. 

Karena perubahan zaman, beberapa tren memudar namun tampaknya sulit untuk benar-benar ditinggalkan milenial. Hal itulah yang menjadi pembeda antara milenial dan generasi Z. Apa saja?

1. Rambut Belah Samping

Belakangan tampaknya tidak ada tren gaya rambut yang mendominasi. Setiap orang memiliki dan berani mengekspresikan preferensi masing-masing. Tapi apapun potongannya, kebanyakan generasi Z lebih memilih belahan rambut tengah, baik wanita maupun pria. 

Tak sedikit dari mereka yang berpikir rambut belah samping yang banyak terlihat pada milenial atau golongan yang lebih tua tampak ketinggalan zaman.

2. Pakai Skinny Jeans

Jeans atau celana berbahan lain yang berpotongan terlalu ketat juga dinilai sudah ketinggalan zaman. Generasi Z lebih sering terlihat memakai celana yang berpotongan lebih longgar.

3. Suka Harry Potter

Jangan heran jika kamu melihat orang dewasa yang tidak tahu tentang Harry Potter. Bisa jadi dia orang kelahiran 2000-an yang belum pernah menonton film seri tersebut. Sedangkan kebanyakan milenial menyukai dan masih sering membicarakan tokoh atau jalan cerita tersebut. Di situlah terlihat perbedaan generasi.

4. Ambil Foto dari Bawah

Milenial dan gen Z sama-sama suka selfie dan foto-foto. Tapi ada sedikit perbedaan dalam cara mereka mengambil gambar. 

Dilansir Brightside, orang-orang muda sering heran mengapa para senior melihat ke bawah atau mengambil foto dari bawah, dan tidak menghadap ke lensa kamera. Dikatakan jika alasannya adalah milenial ingin melihat penampilan wajahnya saat difoto.

5. Suka Pizza

Hal lain yang disukai milenial tapi katanya ditinggalkan generasi Z adalah pizza. Sedangkan anak-anak yang lebih muda menyukai pilihan makanan yang lebih sehat. Gaya hidup sehat memang lebih tren sekarang.

6. Suka Kopi

Obsesi dengan kopi dimulai oleh para milenial. Meski masih banyak difavoritkan sekarang, tren minuman tersebut mulai memudar. Generasi yang lebih muda disebut lebih menyukai variasi minuman seperti es teh dengan rasa unik, bubble tea, milk tea, dan lain-lain.

7. Pakai Emoji Klasik

Perbedaan generasi juga bisa terlihat dari cara komunikasi, baik verbal maupun tulisan. Milenial menyukai emoji-emoji klasik, misalnya ikon smiley atau variasinya, seperti crying laugh. Tapi orang-orang muda memilih emoji yang lebih imaginatif untuk mengaplikasikan diri.

Related

Lifestyle 3584114262431059016

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item