Misteri Sinyal Aneh dari Luar Angkasa yang Membingungkan Dunia

  Misteri Sinyal Aneh dari Luar Angkasa yang Membingungkan Dunia

Naviri Magazine - Astronom percaya sinyal 'Wow!' yang diterima tiga dekade lalu, yang oleh banyak orang dipercaya sebagai bukti kehidupan alien, mungkin berasal dari sebuah 'mercusuar' antarbintang.

Sinyal "Wow!" diterima pukul 23:16, pada 15 Agustus 1977, malam sebelum Elvis Presley meninggal, saat teleskop radio di Ohio menyapu langit di konstelasi Sagitarius.

Sinyal ini berlangsung selama 72 detik dan mendapatkan nama "Wow!" karena ketidakpercayaan Jerry Ehman, seorang peneliti program SETI (Search for Extra-Terrestrial Intelligence), dan tertulis di sebelah cetakan perekamnya.

Sejak 1982, astronom Robert Gray telah melakukan pencarian untuk memecahkan teka-teki blip misterius teleskop radio, yang sejak itu tidak lagi terjadi.

Seperti dilaporkan ZeeNews, Gray, yang menerbitkan sebuah buku "The Elusive Wow" tentang usahanya menemukan kembali sinyal tersebut, mengatakan, ia yakin itu bisa berasal dari 'mercusuar' alien.

Banyak orang percaya bahwa sinyal misterius itu cara yang paling banyak dimengerti untuk mengatakan, "Kami di sini - dimanakah Anda?” Ketika sinyal "Wow!" masuk, frekuensinya sebesar 1.420 MHz.

Related

Science 1138396464839987717

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item