Mengapa Singapura Bisa Sangat Maju, Padahal Penduduknya Cuma Sedikit?


Naviri Magazine - Selain punya pemimpin dengan strategi yang topcer, masyarakatnya juga mau "dipaksa"! Dipaksa harus apa? Harus punya 4 karakter ini: kreatif, inovatif, mandiri, pekerja keras, dan menguasai teknologi. Meski SDM sedikit, kalau dilakukan dengan maksimal ya pasti hasilnya bagus.

Kok pada mau? Ya karena kepepet, seperti jawaban wawancara Perdana Mentri Lee Kuan Yew yang membawa beban sangat berat. Dia tetep gas pol meski warganya ada yang tak setuju.

"Saya sering dituduh mencampuri kehidupan pribadi warga negara. Ya, jika saya tidak melakukannya, jika saya tidak pernah melakukannya, kami tidak akan berada di sini hari ini…

"Kami tidak akan mengalami kemajuan ekonomi, jika kami tidak melakukan intervensi atas hal-hal yang sangat pribadi - siapa tetangga Anda, bagaimana Anda hidup, kebisingan yang Anda buat, bagaimana Anda meludah, atau bahasa apa yang Anda gunakan. Kami memutuskan apa yang benar."

Negara mereka kecil, sumber daya alam dan manusia juga sedikit. Mereka sadar, kalau mereka hidup dengan cara negara tetangga, mereka tak punya masa depan.

"Kami tahu bahwa jika kami sama seperti tetangga kami, kami akan mati. Karena kami tidak dapat menawarkan apa yang mereka tawarkan, jadi kami harus menghasilkan sesuatu yang berbeda dan lebih baik daripada yang mereka miliki. Itu berarti tidak korupsi. Itu berarti efisien, itu berarti meritokratis, itu berhasil," kata Lee Kuan Yew.

Apa saja strategi mereka biar maju?

1. Menarik investor asing, pabrik-pabrik besar, biar angka pengangguran berkurang.

2. Setelah menarik investor asing, mereka mengelola pabrik-pabrik dengan teknologi. Makanya masyarakatnya dipaksa menguasai teknologi.

3. Rekonstruksi sektor jasa, oleh karena itu fasilitas umumnya dibuat kelas internasional.

4. Pembenahan layanan pendidikan, biar mereka menemukan penerus bangsa yang makin memajukan negaranya.

Related

International 4929950057701681293

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item