UAS: Gerakan 212 Jangan Hanya Nostalgia Masa Lalu, Harus Punya Target ke Depan


Naviri Magazine - Ustaz Abdul Somad (UAS) turut hadir memberikan sambutan dalam acara silaturahmi dan halalbihalal virtual PA 212 pada Sabtu (22/5). Dalam rekaman video, UAS menyebut gerakan 212 bisa kokoh hingga kini lantaran dipersatukan akidah atau keyakinan. 

"212 yang mempersatukan adalah momen besar terkait akidah, terkait keyakinan. Biasanya kalau disatukan akidah lebih kuat, kokoh, bertahan lama," ujar UAS dalam acara tersebut yang disiarkan di kanal YouTube FNN TV.  

UAS pun mengajak gerakan 212 agar memiliki target ke depan sebagai sebuah kekuatan umat. Ia tak ingin gerakan 212 hanya berkutat pada nostalgia masa lalu. 

"Tapi jangan sampai kita mengalami euforia, kebahagian, kebanggaan sesaat, nostalgia masa lalu, ramai, meriah, hebat. Lalu what's the next? apa langkah berikutnya?" ucap UAS. 

"Jadi momentum 212 sebagai momen pengikat, pengeratnya, penguatnya. Lalu kemudian target ke depan itu," lanjutnya. 

UAS meminta gerakan 212 tetap kokoh bersama. Sebab kebersamaan sebuah kelompok akan diuji oleh waktu. Sehingga melalui halalbihalal tersebut, UAS mengajak agar silaturahmi semakin dipererat. 

"212 akan teruji oleh waktu dan zaman. Mudah-mudahan momen halalbihalal semakin mempererat, mengurai yang kusut, merekatkan yang retak, menyambung yang putus, mencairkan yang beku. Semoga 212 pada momen Idul Fitri 1442 H semakin kuat dan bersama," tutupnya.

Related

News 4146990348810834391

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item